DJ Marshmello Om Telolet Om Menjadi Viral Dunia
SoloUpdate.com – Akhir-akhir ini banyak publik di hipnotis oleh meme yang agak aneh tetapi sedang menjadi trending topic dunia di semua kalangan, bahkan saking hebohnya meme ini mendapatkan respon tak kalah menarik dari para DJ berkelas Internasional, mereka larut dalam kemeriahan meme yang sangat unik ini yaitu “ Om Telolet Om”. Entah bagaimana cerita awalnya, mungkin karena sangat penasaran dengan hal ini, banyak netizen yang bertanya-tanya tentang maksud dari perkataan tersebut.
Tetapi tidak hanya kita saja yang dibikin bingung oleh topik tersebut, ucapan yang sedang viral di media sosial itu juga membuat bingung para DJ berkelas Internasional diantaranya DJ Marshmello, Zedd, Martin Garrix, DJ Snake, dan Bassjacker, mereka mencuitkan ucapan tersebut di akun Twitter-nya. Bahkan di antara mereka, ada yang bertanya tentang maksud ucapan “Om Telolet Om” yang sedang viral di media sosial internasional tersebut.
Sementara pada Rabu (21/12/2016) pemilik lagu yang sedang booming berjudul Alone yaitu DJ Marshmello dalam akun instagram pribadinya @marshmellomusic mengunggah foto dirinya berada di dalam bus dan memberikan caption “Om Telolet Om”, tetapi sebelumnya Marshmello juga pernah berkicau “Om Telolet Om is awesome”. Cuitan tersebut sontak mengundang komentar dari seluruh dunia, terutama netizen dari negeri asal telolet, Indonesia. DJ Marshmello merupakan seorang produser musik dansa elektronik sekaligus DJ berkelas Internasional namun tak banyak diketahui identitas aslinya. Hal tersebut disebabkan keunikannya setiap tampil dalam konser, DJ satu ini selalu menggunakan penutup kepala sehingga tak diketahui sosoknya secara jelas.
“Om Telolet Om” sebenarnya merupakan ucapan yang dilontarkan oleh orang-orang khususnya komunitas bus mania dipinggir jalan kepada para sopir bus yang lewat agar menyalakan klaksonnya. Untuk menyapa para fans bus tersebut, para sopir juga sengaja memasang klakson telolet dengan bunyi yang unik dan khas ini. Bahkan para bus mania sampai hunting klakson telotet dengan cara merekam bunyinya melalui ponsel miliknya dan kemudian di upload di media sosial hingga menjadikan hal tersebut viral, tidak hanya di Indonesia saja tetapi juga mendunia.
Virus “Om Telolet Om” semakin mencengangkan dan meluas dari jalur Pantura yang merupakan jalur dimana bus antar kota antar provinsi (AKAP) melintas di jalur tersebut hingga ke jalan lintas Jepara – Kudus. Di jalur inipun banyak anak-anak dan remaja bersorak sorai sambil membawa smartphone untuk mem-video dan memberikan kode dengan cara mengancungkan jempol mereka agar para sopir bus membunyikan klakson telolet-nya tersebut.