stmik-duta-bangsa-perguruan-tinggi-keren-dan-bergengsi-di-solo

Syarat Seleksi PPPK Kemenag 2021

Soloupdate.com – Akhirnya Kemenag mendapat jatah seleksi PPPK dengan jumlah formasi yang tidak banyak dibandingkan dengan formasi dari kemdikbud. Jatah formasi tersebut untuk lowongan guru agama islam dan guru agama lainnya yang saat ini berstatus non PNS alias Honorer yang tersebar di sekolah negeri di Instansi daerah sebanyak 393 sekolah.

Sementara untuk formasi PPPK Guru Madrasah untuk semua bidang mapel rencananya akan dibuka sebanyak 9.495 lowongan guru pada tahun ini. Berikut rincian formasi PPK Guru Kemenag

Rincian Formasi PPPK Kemenag

Berikut perincian rencana jumlah formasi PPPK guru 2021 di Kemenag:

Formasi PPPK Guru Madrasah: 9.495 lowongan
Formasi PPPK Guru Agama Islam: 22.927 lowongan
Formasi PPPK Guru Agama Kristen: 2.727 lowongan
Formasi PPPK Guru Agama Katolik: 1.207 lowongan
Formasi PPPK Guru Agama Hindu: 403 lowongan
Formasi PPPK Guru Agama Buddha: 39 lowongan

Syarat Seleksi PPPK Kemenag

Nah, selain itu bagi yang hendak mengikuti seleksi PPPK silahkan anda melengkapi beberapa syarat seleksi dalam melakukan pendaftarannya.

Pendaftar telah terdata di data pokok pendidikan (dapodik)
Pemohon merupakan seorang guru honorer yang ada di sekolah engeri mauapun swasta yang belum pernah lulus seleksi PNS ataupun PPPK
Pemohon adalah lulusan dari Pendidikan Profesi Guru yang saat ini tidak sedang mengajar.
Setiap pendaftar akan diberikan kesempatan sebanyak 3 kali ujian seleksi. Apabila gagal pada kesempatan pertama, maka bisa diulang sampai dengan ketiga kalinya.
Semua biaya akan ditanggung oleh pemerintah dalam hal ini adalah kemendikbud.

Proses Seleksi PPPK Kemenag

Seleksi PPPK akan dimulai pada penetapan passing grade semua pelamar sampai dengan hari pendaftaran
Tahap seleksi akan menggunakan ujian Nasional berbasis Komputer (UNBK)
Pengelolaan Nilai dan akan Menetapkan NIP PPPK.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan anda langsung akses ke portal resmi yang beralama di sscasn.bkn.go.id

topik nugroho

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City

Leave a Comment