Angkringan kopi jos

Pengunjung Angkringan Kopi Jos Abai Protokol Kesehatan Videonya Viral Di Jagad Maya

Soloupdate.com – Suasana angkringan kopi jos di dekat Stasiun Yogykarta Viral di Media Sosial karena pengunjung yang datang tanpa protokol kesehatan.

Protokol kesehatan di Yogyakarta sungguh diabaikan, saatnya tarik rem darurat di kota pendidikan seperti unggahan twitter pada akun @Dosengarislucu dengan video yang berdurasi 14 detik tersebut.

Sebanyak 4 ribu akun twitter telah meretweetnya dan direspon oleh 7 ribuan nitizen lebih

Nah, dari kesimpulan yang terjadi bahwa jangan-jangan memang di kota pendidikan ini sudah menyebar virus kesana kemari dari banyaknya OTG yang tidak diketahui apalagi pemerintah belum begitu masiv dalam melaksanakan tes swab secara masal.

Ada lagi cuitan yang memprihatikan dari seorang nitizen bahwa jogja jangan sampai seperti surabaya dan semarang yang jadi zona merah saat ini.

Kepala satpol PP membenarkan bahwa adanya ratusan pengunjung di Angkringan Kopi Jos Tersebut. Situasi krumunan tersebut berada di Jalan Mangkubumi dan Jalan Wonsodirjan pada 19 september lalu. Selanjutnya dari tindakan yang dilakukan oleh satpol PP adalah memanggil para penjual angkringan ke kantor satpol PP berjumlah 15 orang.

Dan ada juga 18 pengelola warung makan yang juga tidak berdisiplin dalam penerapan protokol kesehatan juga dipanggil ke kantor dan dilakukan pembinaan hal itu sudah sesuai dengan peraturan gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta nomer 77 tahun 2020 terkait dengan penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam bentuk upaya pencegahan dan pengendalian Covid 19.

Satpol PP dalam hal ini membina para penjual agar taat aturan, apabila masih diulangi kembali tidak ada kepatuhan maka dipaksa untuk tutup operasional sementara. Apalagi sudah penuh dan sesak pengunjung para pengelola harus bertindak tegas untuk tidak meneriman tamu lagi dan mereka juga harus melaksanakan protokol kesehatan.

sumber: detik.com

topik nugroho

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City

Leave a Comment