Pendaftaran Vaksin Online Gratis Tak dibuka di Wonogiri, Apa Sebab dan Solusinya?
Soloupdate.com – Pemerintah Kabupaten Wonogiri memutuskan untuk Pendaftaran Vaksin Online secara gratis tidak dibuka untuk masyarakat, karena hal itu sering membuat kegaduan dan kerumunan di tengah masyarakat.
Antusiasme masyarakat tinggi sekali, karena memang masih banyak masyarakat yang saat ini belum mendapatkan vaksin, apalagi pendaftaran vaksin biasanya seratus persen lalu yang datang setocknya 30 persen sehingga dapat menimbulkan kerumunan dan kegaduan di tengah masyarakat yang justru berpotensi menyebarkan virus covid.
Memang pendaftaran secara online akan terpenuhi dan semua orang bisa datang sehingga dalam pelaksanaannya kerap kali menujukkan fakta banyak warga yang berkerumun untuk mendapatkan jatah vaksinasi ini.
Padahal warga dan masyarakat kini harus mengantre untuk mendapatkannya meskipun antriannya panjang dengan waktu dari pagi hingga sore hari. Sesuai dengan target sasarannya bahwa setelah petugas publik yang harus divaksinasi, saat ini giliran lansia yang akan mendapatkan vaksinasi.
Nah, supaya tidak ada antrian ataupun menimbulkan banyak kerumunan, maka ketua RT memberitahukan bagi para lansia untuk datang vaksin di kantor desa maupun kelurahan yang akan di dampingi oleh relawan ke kantor desa sehingga tidak akan menimbulkan kegaduhan maupun komplain apapun.
Ini contoh yang baik untuk ditiru, semoga kedepannya tidak hanya wonogiri saja yang menerapkan vaksinasi untuk warga desanya. Sehingga para ketua RT memang harus ikut andil dalam program vaksinasi yang diberikan ke masyarakatnya.
Selain dari pada itu seperti yang dilakukan dinas pendidikan dalam mengkoordinasikan vaksinasi untuk guru ke masing-masing komunitasnya juga tidak menimbulkan keributan dan kegaduhan seperti saat ini.
Semoga informasi ini bisa ditindak lanjuti kepada para pemangku jabatan untuk melaksanakan program vaksinasi hingga tingkat dusun yang dikoordinasikan melalui Ketua RT.
sumber: kompas.com
Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby in wordpress or blogger platform, I Have stayed at Raja Ampat and Yogyakarta City